CSS

PENGERTIAN CSS

CSS adalah kependekan dari Cascading Style Sheet. CSS merupakan salah satu kode pemrograman yang bertujuan untuk menghias dan mengatur gaya tampilan/layout halaman web supaya lebih elegan dan menarik.CSS adalah sebuah teknologi internet yang direkomendasikan oleh World Wide Web Consortium atau W3C pada tahun 1996.

PENULISAN DASAR CSS

untuk menuliskan sebuah sript dalam CSS sedikit berbeda dengan menuliskan HTML biasa. Pada umumnya sript CSS terdiri dari komponen
Selector { property : value }
Selector merupakan tag HTML atau elemen ( Class/id ) yang di pilih oleh pembuat web
Property merupakan atribut atau fungsi yang bisa anda atur nilainya atau pun jenis nya.
Value merupakan nilai yang di masukan pada atribut
Contoh penulisan kode css :
Body {background-color: white;}
?Body? adalah Selektor, ?{ }? adalah deklarasi, ?background-color? adalah properti dan ?white? adalah nilai. Maksud dari kode diatas adalah mengatur warna latar belakang (background color) dari tag ?Body? sebuah halaman web.

JENIS JENIS CSS

Jenis CSS secara umum ada 3 antara lain :

1. Inline


Inline digunakan untuk mengatur CSS secara langsung tanpa tag <style> contohnya seperti ini:

<a href="http://feichangzhidao.blogspot.com" style="color=blue;">Hai!</a>

Bagian yang berwarna biru adalah CSS Inlinenya. Dan seperti inilah hasilnya:

2. Internal CSS


Internal berbeda dengan Inline karena pengaturan CSS tipe Internal dilakukan diantara tag <style> atau dalam blog biasanya <b:skin>. CSS tipe inilah yang biasa digunakan oleh para blogger. contohnya seperti ini :

<style>
#masbro {background-color=#FFFFFF;}
</style>

Bagian yang warna merah adalah property yang diatur dalam tag <style> biasanya menggunakan selector id ataupun class agar dapat dipanggil sewaktu-waktu tanpa harus mengetik lagi. Dari sisi praktis jelas lebih praktis yang ini daripada Inline. Hasilnya :




3. External CSS


Eksternal CSS biasanya digunakan oleh para webmaster/web designer. Untuk membuatnya biasanya menggunakan Notepad++ (atau yang lainnya) lalu disimpan dengan ekstensi .css dan sewaktu-waktu bisa dipanggil menggunakan :

<link rel="stylesheet" type="text/css" href="Nama file CSS"/>
ganti tulisan merah dengan file CSS-mu

Fungsi dari tag diatas adalah untuk memanggil file CSS ke web. Jika dibandingkan dengan internal maupun Inline maka jelas paling praktis yang ke-3 ini karena tinggal dengan format diatas saja (Dengan catatan anda tidak menerapkannya pada blog).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengamanan Data pada Aplikasi Web

SISTEM KOMPUTER KELAS XI

Ketergantungan fungsional